Hai teman-teman, sekarang saya akan menjelaskan materi tentang struktur kontrol perulangan yang digunakan untuk melakukan pengulangan/looping dapat menggunakan While, Do-While, dan For dalam bahasa pemrograman C tentunya. Untuk lebih jelasnya mengenai pembahasan struktur kontrol dapat dilihat pada cuplikan koding di bawah ini.
/* Soal Dari Buku
Write a loop that will calculate the sum of every third integer,
beginning with i=2 (icy calculate the sum 2 + 5 +
8 + 11 + – ) for all values of ithat are less than 100.
Write the loop three different ways.
(a) Using a while statement.
(6) Using a do -while statement.
(c) Using a for statement.
*/
#include <stdio.h> /*Library Standar Input Output untuk menangani printf dan scanf*/
#include <conio.h> /*Library Control Input Output untuk menangani fungsi getch*/
int main(void) //fungsi utama dalam program C
{
int i, sum; //Deklarasi variabel bernama i dan sum yang bertipe integer
i = 2; //Pemberian nilai variabel i =2
sum = 0; //Pemberian nilai variabel sum =2
//Penggunaan While
printf(“======================================\n”);
printf(“Menggunakan While\n”);
printf(“======================================\n”);
while(i < 100)
{
sum = sum + i;
i = i + 3;
printf(“%d + “, i);
}
printf(“\nHasil Penjumlahan dengan while adalah %d”, sum);
//Penggunaan Do while
printf(“\n\n======================================\n”);
printf(“Menggunakan Do While\n”);
printf(“======================================\n”);
do
{
sum = sum + i;
printf(“%d +”, i);
i = i + 3;
}while(i<100);
printf(“Hasil Penjumlahan adalah = %d”,sum);
//Penggunaan For
printf(“\n\n======================================\n”);
printf(“Penggunaaan For\n”);
printf(“======================================\n”);
for (i = 2; i <= 100; i++)
{
printf(“%d+”, i);
sum = sum+i;
i = i + 2;
}
printf(“\nHasil Penjumlahan menggunakan For adalah %d”, sum);
getch();
return(0);
}
Deskripsi singkat kode program tersebut adalah seperti di bawah ini.
Pada listing program Bagian Kedua ini menjelaskan tentang penggunaan dan penerapan beberapa statement Control Flow seperti melakukan pengulangan/Looping dengan menggunakan For, While, dan Do-While serta melakukan percabangan kondisi menggunakan If, If-Else, dan Switch-Case. Dimana ada sebuah kasus contoh soal dari buku Schaum mengenai Pemrograman C yang menginstruksikan perintah untuk membuat dan menampilkan pengulangan dari sebuah deret angka 2+5+8+11+…hingga angka tersebut kurang dari 100. Selain itu dalam soal tersebut diinstruksikan untuk menjumlahkan hasil dari deret angka. Menampilkan dan menjumlahkan deret angka menggunakan 3 kondisi perulangan (Looping) dimana hasilnya harus sama dimana menggunakan tipe bilangan bulat integer. Adapun struktur program pengulangan yang digunakan dalam program di atas adalah seperti berikut.
1. Switch
Pada pernyataan Switch, ekspresi label 1 diperiksa terlebih dahulu. Bila nilainya cocok dengan nilai pernyataan 1 maka akan dijalankan dan kemudian dieksekusi dilanjutkan dengan pernyataan yang terletak sesudah tanda penutup Switch. Pada pernyaan switch, yang membuat eksekusi dilanjutkan ke pernyataan sesudah tanda penutup switch adalah break yang berfungsi untuk keluar dari pernyataan;
2. While
Pernyataan While akan memeriksa nilai ekspresi terlebih dahulu jika bernilai benar maka pernyataan-pernyataan yang terdapat dalam { } akan dijalankan kemudian ekspresi di jalankan lagi. Proses ini diulang terus menerus sampai ekspresi bernilai salah.
3. Do-While
Sama dengan pernyataan while, pengulangan akan berakhir jika ekspresi (yang diuji sesudah pernyataan-pernyataan dijalankan) bernilai salah.
4. For
For adalah perulangan yang memiliki nilai awal dan nilai akhir sebagai pembatas perulang dan juga memiliki operator matematika seperti increment dan decrement nilai.
contoh : for(i=1;i<=5;i++)
maksud dari contoh diatas adalah, program akan melakukan perulangan dari nilai awal 1 sampai perulangan berhenti hingga nilai akhir terpenuhi yaitu 5, dan nilainya di increment atau ditambah pada bagian i++ (artinya nilai i dijumlahkan dengan 1).
sekian dulu ya temen-temen, semoga artikel ini bermanfaat.
No comments:
Post a Comment